Jalur Barubereum
A. Transportasi
Semarang
– Cirebon – Sumedang – Jatinangor – Barubereum. Sesampai di jatinangor
pendaki harus mencari lokasi Universitas Padjajaran (UNPAD). Setelah
sampai di kawasan UNPAD ambil jalan yang menuju bumi perkemahan
kiarapayung. Selanjutnya jangan masuk ke bumi perkemahan dan terus lurus
hingga sampai di desa barubereum.
B. Informasi
1. Basecamp
Di
sini ada warung yang biasanya digunakan para pendaki untuk tempat
singgah. Pendaki juga dapat menitipkan motor karena untuk mendaki gunung
ini hanya memerlukan waktu sekitar 2 – 3 jam saja. Pemilik warung
tersebut bernama Bu Ipah.
2. Registrasi
Free
3. Waktu Tempuh
2 – 3 jam perjalanan
4. Mata air
Tidak ada mata air sepanjang perjalanan ke puncak
C. Pendakian
Basecamp – Puncak Bayangan
Beranjak
dari basecamp pendaki akan melewati ladang pertanian sekitar 5 menit.
Setelah itu jalan akan memasuki hutan gunung manglayang yang tidak
begitu lebat. Jalan yang dilalui akan sangat terjal dan menanjak hingga
puncak bayangan. Untuk sampai di puncak bayangan memerlukan waktu
sekitar 30 – 60 menit
Namun
para pendaki dapat langsung berbelok ke arah kanan di pertigaan yang
akan dijumpai pendaki sekitar 5 - 10 menit sebelum puncak jika ingin
langsung menuju puncak tertinggi gunung manglayang
Puncak Bayangan – Puncak Manglayang
Setelah
sampai puncak bayangan pendaki harus sedikit turun menuju sebuah
pertigaan. Jalan ke kanan adalah jalur pulang menuju basecamp sedangkan
jalan lurus adalah menuju puncak tertinggi manglayang. Untuk menuju
puncak tertinggi memerlukan waktu sekitar 30 – 45 menit. Puncak
tertinggi manglayang berupa tanah yang luas dan masih terletak dalam
lindungan hutan. Di kawasan tersebut ada makam yang biasanya di ziarahi
para pengunjung.