31 Agu 2013

Foto Gunung Paling Indah

Menurut anda gunung mana yang paling indah  ?

Semeru <= Apakah ini Gunung Paling Indah ?

Merbabu <= Ataukah ini Gunung Paling Indah ?

Sindoro <= Atau mungkin yang ini ?
 
Setiap orang pasti mempunyai pandangan yang berbeda beda tentang apa yang di maksud indah. Keindahan adalah sesuatu yang relatif, tidak bisa digambarkan dengan sebuah nilai pasti. Namun pada postingan kali ini, Catatan Pendaki Gunung akan menyajikan beberapa foto yang pernah terekam oleh mata kamera. Semua foto ini adalah foto milik Catatan Pendaki Gunung. Semoga foto foto tersebut bisa menyadarkan kita betapa indahnya INDONESIA.


Foto ini diambil di Danau Taman Hidup, Gunung Argopura. Foto ini diambil ketika sore hari sehingga suasanaya tampak mencekam, sesuai dengan karakter yang melekat pada Danau Taman Hidup, yang penuh misteri dalam diamnya

Foto ini diambil dari Puncak Gunung Arjuna, Jawa Timur. Gunung yang ada di dalam foto adalah gunung Semeru sedangkan kota yang tampak berserakan di bawah adalah kota Malang. Foto ini diambil saat pagi hari sehingga langit masih tampak biru dan cerah.

Foto ini diambil di tengah perjalanan mendaki gunung Merbabu lewat jalur Selo, tepatnya perjalanan dari pos 3 ke pos 4. Foto ini tidak di jepret dari jalur pendakian, saya harus bergerak keluar jalur pendakian untuk mendapatkan view yang tepat. Gunung yang ada di dalam foto tersebut adalah Gunung Merapi.

Foto ini diambil ketika perjalanan menuju puncak Gunung Agung lewat jalur Pura Besakih. Sekilas terlihat bahwa jalurnya sangat tipis dan mengerikan. Foto ini diambil ketika siang hari, ketika udara begitu panas, sesuai dengan kanampakanya yang terlihat kering dan gersang.

Foto ini diambil ketika mendaki gunung merbabu lewat jalur selo, tepatnya saat perjalanan dari pos 4 ke pos 5. Sabana yang tampak di foto adalah sabana 1 gunung merbabu atau bisa juga disebut Pos 4. Gunung yang terlihat sangat jauh dan kecil adalah gunung Merapi. 

Foto ini diambil di puncak gundul gunung Papandayan, jawa barat. Terlihat seperti taman edelweis yang sangat luas. Edelweis yang terdapat disini jauh lebih banyak daripada apa yang terlihat di foto. Tempat ini sangat cocok untuk Camping karena pemandanganya yang sangat mempesona.


Foto ini diambil ketika mendaki gunung Latimojong, Sulawesi Selatan. Hutan yang lebat perpadu dengan lumut yang tumbuh di pepohonan. Suasana begitu dingin dan asri, sesuatu yang sangat jarang ditemukan di gunung gunung tanah jawa.



Mungkin sudah banyak yang tahu dimana foto ini diambil, ya Puncak Rinjani. Di bawah sana tampak keindahan Danau Segara Anak dan gunung baru jadi. Keindahanya tak pernah terbantahkan, keindahanya tidak bisa tertahankan untuk tidak mempostingnya di sini.



Lagi lagi merbabu jalur Selo. Foto ini diambil saat perjalanan dari pos 4 menuju pos 5. Merbabu jalur selo merupakan salah satu jalur Favorit penulis, sehingga wajar jika banyak foto tentang gunung merbabu yang terpilih ,,,,,,,,,,,,,,,,, Kenapa ?, Baca ini

Ini dia foto yang paling keren menurut penulis. Itu foto si penulis yang terlihat sangat misterius dan sok Cool, padahal emang Cool sih sebenarnya, hahaha. Foto ini diambil di puncak Tertinggi gunung Merapi. Di depan sana tampak gunung Merbabu, gunung kesayangan si penulis.

Sebenarnya ada bagian yang hilang dari foto. Hanya kita tak pernah menyadarinya. (*-*)

Nah itu dia 10 foto yang menurut si penulis "Indah". Semua foto di atas milik Catatan Pendaki Gunung, baik yang di foto langsung oleh penulis ataupun rekan si penulis. Sekian postingan tentang keindahan kali ini walaupun sebenarnya masih banyak foto indah lainya yang belum di tampilkan, mungkin lain kali. Semoga keindahan tersebut bisa menginspirasi kita untuk lebih menjaga alam INDONESIA. 

Silahkan ambil tas carier, packing dan temukan Foto yang jauh lebih indah, Selamat melangkah, !

SALAM LESTARI


Tidak ada komentar:

Posting Komentar